PANDUAN MANUAL BUDIDAYA LEBAH MADU
DISUSUN OLEH
ROSPITA O. P. SITUMORANG
AAM HASANUDIN
Puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas rahmat dan karunia-Nya booklet “Panduan Manual Budidaya Lebah Madu” ini dapat diselesaikan. Booklet ini berisikan tentang informasi lebah madu mulai dari biologi, perilaku, siklus dan manfaat serta teknik budidaya hingga pemanenan madu yang dihasilkan oleh Apis cerana yang merupakan lebah lokal Indonesia. Spesies yang banyak terdapat di Indonesia adalah Apis cerana, Apis dorsata dan Apis Florea. Sampai saat ini jenis lebah yang umum dibudidayakan adalah A.cerana dan A. mellifera. Penerbitan booklet ini dimaksudkan sebagai media penyebarluasan informasi teknis hasil dari pengembangan budidaya lebah madu yang sudah diterapkan di Balai Penelitian Kehutanan Aek Nauli. Diharapkan booklet ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang berminat terhadap budidaya lebah madu dan juga dapat mendukung pelaksanaan pembangunan kehutanan, khususnya di wilayah Sumatera Bagian Utara. Apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya diberikan kepada Rospita O. P. Situmorang (Peneliti Bidang Perhutanan Sosial) dan Aam Hasanudin (Teknisi Litkayasa Penyelia) yang telah menyusun booklet ini. Semoga booklet ini dapat bermanfaat. Amiin
Baca EBOOK Klik disini
Sumber: http://www.forda-mof.org/